Senyuman dan tawa panitia menyambut kami di bandara. Mewakili Unit Selam UGM, kami, Akmal dan Sanggul menapaki pulau yang terkenal dengan sebutan “Ambon Manise”. Dentuman tifa dari Bapak Gubernur Maluku menambah semangat kami untuk mengikuti Kongres dan Jambore Penyelaman tahun ini. Ambon memiliki pesona bawah laut yang jarang di-explore. Itulah alasan Forum Penyelam Mahasiswa Indonesia (FoPMI) memilih Ambon sebagai tempat pelaksanaan Kongres dan Jambore FoPMI VIII. 

Salah satu rangkaian acara dalam kongres dan Jambore kali ini adalah, sosialisasi mengenai dunia selam ke SMA Negeri Siwalima. Sosialisasi mengenai dunia selam ke siswa-siswi bertujuan untuk mendukung minat remaja dalam menjelajahi  Kepulauan Ambon.

Peserta Jambore berasal dari UKM selam universitas dari Sabang sampai Merauke. Perjalanan para penyelam mahasiswa ini dimulai di Hotspring Tulehu.  Sesuai namanya pantai ini memiliki sumber air panas yang berada di dasar laut membentuk gelembung gelembung yang menandakan panasnya dasar laut Tulehu ini. Panas Hotspring Tulehu ini cukup untuk memasak telur yang kami bawa saat penyelaman. Kami juga melakukan transplantasi dan restocking di Pulau Pombo, harapan kami dengan dilakukannya restocking populasi ikan di laut dapat tertanggulangi.

Esoknya kami mengunjungi Pantai Hukurila, yang memiliki spot penyelaman yang menarik bernama Hukurila Cave. Goa bawah laut yang memiliki tipe vertikal dan horizontal ini sangat cocok untuk kegiatan fotografi terutama kategori Framing Underwater. Spot Dive selanjutnya merupakan Bangkai Kapal Thailand yang dinamai Wayame Shipwreck karena letaknya yang dekat dengan pantai Wayame. 

Usai pelaksanaan Kongres III FoPMI, kami menikmati keindahan “Surga Ikan Laut” yang berada di Pantai Morela dengan nama-nama yang unik yaitu : Tanjung Setan, Kebun Kima, dan Lubang Buaya. Keindahaan yang tak terduga berada di dalam Pantai Morela ini berupa dinding terumbu karang yang membentang jauh, cahaya matahari yang tepat dapat menambah pesona spot Morela ini. Tak pernah terdengar di media sosial namun Pantai Morela ini sudah sangat kaya akan pesona keindahan laut.

Permainan Bambu Gila dan  hidangan Papeda menjadi penutup kegiatan Kongres III & Jambore VIII Forum Penyelam Mahasiswa Indonesia. Perjalanan yang membahagiakan berada di pulau dengan seribu pesona.  Semoga dengan adanya kegiatan ini, pesona Pulau Ambon akan selalu terjaga. Salam Bahari!

Penulis : Satrio Tunggul Satoto Jagad (Prickly Anglerfish)

Editor : Admin

 


0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published.